Empat Penerbangan Tersingkat di Dunia

Pesawat terbang
Sumber :
  • indiatoday

VIVA.co.id – Saat berpergian menggunakan pesawat, perlu waktu yang tidak singkat untuk mencapai ke sebuah destinasi. Namun bagaimana jika diberi kesempatan untuk naik pesawat terbang yang akan mendarat bahkan sebelum Anda merasa nyaman duduk di pesawat?

Bos InJourney Airports 'Curhat' Kendala di Industri Aviasi

Ada beberapa penerbangan di dunia yang memiliki jadwal penerbangan terpendek seperti antara Westray menuju Papa Westray, yang merupakan bagian dari kepulauan Orkney, di Inggris. Di sana layanan penerbangan sepanjang 2,7 km ini, hanya memakan waktu antara 53 detik hingga dua menit, tergantung pada arah angin.

Namun, selain itu, ada pula empat penerbangan di dunia lainnya yang diketahui memiliki waktu perjalanan yang cukup singkat, berikut ini daftarnya yang dilansir dari laman Indiatoday, Senin 4 September 2017. 

Kemnaker Apresiasi Kerja Sama Industri Penerbangan Indonesia-Tiongkok

1. Minami-Daito ke Kitadaito (Jepang)

Waktu yang dibutuhkan untuk terbang dari Minami-Daito ke Kitadaito hanya tiga menit, dengan harga tiket sebesar Yen 7600 atau setara dengan Rp919.600.

Menhub Optimistis Industri Penerbangan Segera Bangkit

2. Papeete ke Mo'orea, Polinesia Prancis (Tahiti)

Untuk menempuh jarak antara Papeete, ibu kota Polinesia Prancis, ke Mo'orea, yang berjarak 20 km, tidak memakan waktu lebih dari 15 menit. Air Tahiti berlabuh ke rute ini beberapa kali dalam seminggu, dengan tiket seharga US$67 atau setara dengan Rp899.006.

3. Saipan ke Tinian, Kepulauan Mariana Utara (Teritorial di AS)

Anda mungkin harus check-in 45 menit sebelum menaiki pesawat antara Saipan ke Tinian. Namun, penerbangan itu  tidak akan memakan waktu lebih dari 10 menit untuk membawa ke tempat tujuan. Untuk perjalanan  selama 10 menit ini  hanya perlu merogoh kocek sebesar US$42 atau setara dengan Rp563. 556.

4. Connemara ke Inis Meain (Irlandia)

Penerbangan dari Bandara Connemara ke Pulau Inis Meain sejauh 20 km ini tidak memakan waktu lebih dari enam menit. Harga tiketnya sebesar Euro 49 atau setara dengan Rp781.011. (mus)
  

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya