Setukba TNI AU Selesai, Siswa Diharapkan Lebih Giat Belajar

VIVA Militer: Komandan Skadron Pendidikan 403 Tutup Latganda Setukba TNI AU
Sumber :
  • Website TNI AU

VIVA – Selaku inspektur upacara, Komandan Skadron Pendidikan 403 Letkol Nav Janur Yudo Anggoro yang menggantikan Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Pnb Adrian P. Damanik menutup Latihan Berganda Sekolah Pembentukan Bintara (Setukba) TNI AU Angkatan ke-36, di lapangan Skadik 403 Lanud Adi Soemarmo.

Kodam: Rachel Vennya Dibantu Paskhas TNI AU saat Kabur Karantina

Latganda siswa Setukba TNI AU Angkatan ke-36 ini diikuti sebanyak 266 siswa. Kegiatan latihan ini berlangsung dari tanggal 28 Mei sampai dengan 3 Juni 2020 yang bertempat di daerah Simo Boyolali.

“Sudah sepantasnya kita mengucapkan syukur, karena para siswa telah menyelesaikan Latihan Berganda yang secara keseluruhan dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar. Sebagaimana yang kita harapkan serta dapat diselesaikan tepat waktu sesuai program pendidikan dan latihan yang  direncanakan,” kata Danlanud dalam sambutannya yang dibacakan inspektur upacara.

Gawat, Jenderal Bintang 2 TNI Dipukuli Warga

Latihan yang baru saja selesai dilaksanakan, selain untuk membentuk prajurit-prajurit yang tangkas dalam melaksanakan tugas, latihan ini juga bermanfaat untuk melatih fisik dan mental para siswa.

Danlanud mengharapkan dengan latihan berganda yang sudah berakhir ini, dapat dijadikan cambuk dan motivasi bagi para siswa. Sehingga ke depannya para siswa dapat lebih giat belajar dan berlatih dalam menghadapi pendidikan-pendidikan berikutnya.

Saat Jokowi Sapa dan Foto Bersama dengan Penerbang Pesawat Tempur

Adrian juga menekankan kepada para siswa untuk selalu menjaga kesehatan, mengingat wabah virus COVID-19 tengah menjadi permasalahan bagi seluruh negara di dunia. Selain itu, para siswa diminta juga untuk selalu mengikuti setiap protokol kesehatan agar terhindar dari virus yang mematikan ini.

“Para siswa juga harus menaati segala aturan yang ditetapkan oleh para pelatih dan instruktur, agar segala kegiatan belajar mengajar berjalan dengan lancar sampai dengan penutupan pendidikan nantinya,” ucapnya.

Penganiayaan ilustrasi

Prajurit TNI AD Tewas Dikeroyok di Penjaringan Jakut

Seorang prajurit TNI AD berinisial S (23), harus meregang nyawa akibat menjadi dikeroyok  sekelompok orang tak dikenal

img_title
VIVA.co.id
16 Januari 2022