Istri Jenderal TNI Andika Temukan Nenek Miskin Hidup Sama Kambing

VIVA Militer: Nenek Suminingsih.
Sumber :
  • TNI AD

VIVA – Ketua Umum Persatuan Istri Tentara Angkatan Darat atau Persit Kartika Chandra Kirana, Hetty Andika Perkasa tak henti-henti menyalurkan bantuan kebutuhan pokok bagi masyarakat yang terdampak krisis pandemi Virus Corona atau COVID-19.

Berdasarkan informasi yang dihimpun VIVA Militer dari TNI AD, Rabu 16 September 2020, yang terbaru istri Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa itu, membagikan paket kebutuhan pokok di wilayah Desa Celo Sari Barat, Kelurahan Kemijen, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Bersama pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Komando Daerah Militer (Kodam) IV Diponegoro, Hetty Andika Perkasa membagikan sebanyak 200 paket kebutuhan pokok kepada masyarakat.

Namun, di tengah kegiatan bhakti sosial itu, ada sebuah peristiwa yang mengharukan Hetty yang terbiasa hidup di kota tak sungkan-sungkan untuk merasakan bagaimana perihnya kehidupan rakyat kecil nan jauh dari kemewahan dunia.

VIVA Militer: Ketum Persit Kartika Chandra Kirana, Diah Andika Perkasa

Jadi di lokasi bhakti sosial itu, Hetty Andika Perkasa menemukan seorang janda tua berumur 60 tahun yang hidup sebatang kara dalam kemiskinan. Namanya Mbok Suminingsih. Kehidupannya sangat memprihatinkan, untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, Mbok Sumi bekerja sebagai pemulung.

Mbok Sumi tinggal di sebuah rumah yang jauh dari kata layak huni, sebab dia harus tinggal bersama dengan tumpukan barang bekas hasil memulung. Selain itu pula, di dalam rumah yang kecil itu, Mbok Sumi hidup bersama beberapa ekor kambing dan kucing.

Hetty Andika Perkasa tiba dan masuk ke rumah itu, cukup lama dia berdialog dengan Mbok Sumi. Bertanya tentang kondisi kehidupan sehari-harinya dan juga kesehatannya.

Kenang Kebersamaan dengan SBY di Akmil, Prabowo: Beliau Terbaik, Saya Taruna Nakal

Bahkan, Hetty Andika Perkasa malah ikut membantu Mbok Sumi memberi makan kambing-kambing peliharaannya. Tak hanya itu saja, Hetty Andika Perkasa juga menyapa para kambing itu dengan bahasa keibuannya. Kebetulan juga Mbok Sumi memberi salah satu kambingnya dengan nama Mamat.

VIVA Militer: Ketum Persit Kartika Chandra Kirana, Diah Andika Perkasa

Innalillahi, Letnan Jupriadi Mantan Perwira Terbaik Penerbangan TNI AL Meninggal Dunia

"Mamaatt," kata Hetty Andika menyapa Mamat sembari menyuapi kambing berwarna cokelat hitam itu dengan daun salad.

"Ooh ya pinter. Imut-imut banget ini, maunya yang ada daunnya," ujar Hetty Andika kepada Mamat, saat kambing bertanduk lurus itu dengan tenang memakan daun yang diberikan Hetty.

KSAL Muhammad Ali Lantik Laksma TNI Fauzi Jadi Danseskoal

Tak cuma Mamat, Hetty juga menyuapi kambing-kambing yang kecil dengan daun-daun yang telah disiapkan Mbok Sumi

Akhirnya Hetty Andika Perkasa pamit untuk pulang. Namun sebelum meninggal rumah itu, Mbok Sumi menghadiahi Hetty sebuah tas yang dirajut sendiri dari bahan bekas.

"Terima kasih banyak ya, jaga kesehatan," kata Hetty kepada Mbok Sumi sebelum meninggal rumah itu.

Baca: 6 Hari Susuri Rimba Papua, Prajurit Kostrad TNI Temukan Bukti NKRI

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya