Jasad Membeku yang Ditemukan TNI di Laut Kutai Ternyata Rasan

VIVA Militer: Tim SAR Lanal Sangatta Evakuasi Mayat Terapung di Kaltim
Sumber :
  • Instagram TNI AL

VIVA – Menghabiskan waktu yang cukup lama berada di tengah lautan, seharusnya membuat Anak Buah Kapal (ABK) setidaknya menguasai kemampuan tentang bagaimana cara bertahanan hidup di laut.

Hizbullah Hujani Israel Puluhan Roket usai 7 Paramedis Lebanon Tewas

Meski beberapa kasus kematian ABK di Indonesia tidak hanya terkait dengan kejadian tenggelam saja.

Menurut informasi didapat VIVA Militer dari akun Instagram TNI AL, tim Search and Rescue  Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Sangatta menemukan mayat yang terapung di perairan Teluk Lombok, Sangatta, Kalimantan Timur.

Tega, Tentara Israel Suruh Keluarga Palestina Tinggalkan Ibunya yang Berusia 94 Tahun

Kemudian tim SAR Lanal Sangatta, langsung berangkat menuju lokasi untuk mengevakuasi jenazah pukul 12.45 WITA.

VIVA Militer: Tim SAR Lanal Sangatta Evakuasi Mayat Terapung di Kaltim

Pabrik Rakit Drone Ukraina Hancur Dibom Pasukan Rusia

Prajurit TNI dan SAR bergerak ke lokasi setelah mendapat laporan seorang nelayan. Jasad ditemukan sudah membeku dalam posisi terapung di tengah laut.

Setelah berhasil dievakuasi, selanjutnya tim SAR Lanal Sangatta langsung menuju Pelabuhan Kenyamukan. Kemudian mayat dibawa ke Rumah Sakit Umum Kundungga Sanggata, untuk proses identifikasi lebih lanjut.

Berdasarkan hasil identifikasi, barulah diketahui bahwa mayat yang ditemukan atas nama Rasan. Ternyata, pria yang baru berusia 21 tahun bekerja sebagai Anak Buah Kapal dan tinggal di Punagayya, Kecamatan Arungke, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Baca: Konflik Memanas, Kapal Perang Turki Umbar Tembakan di Laut Mediterania

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya