Keunikan Masjid Wartawan di Makassar

Susana Masjid Wartawan PWI SulSel. (dok.pribadi)
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Nama masjid yang satu ini cukup unik, sebab tidak ada unsur Arab atau pengaruh Arab dalam penamaannya, melainkan penamaan masjid ini berasal dari suatu profesi yang kita kenal sebagai sumber informasi yaitu Masjid Wartawan. Suatu kebanggaan tersendiri ketika melihat megahnya Masjid Wartawan Sulawesi Selatan yang terletak di Jl. AP Petrani Kota Makassar. Masjid ini letaknya di samping Gedung PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Sulawesi Selatan.

Tanggung Jawab dan Rekonsiliasi Masyarakat Lumban Dolok

Masjid ini didirikan di masa kepemimpinan Zulkifli Gani Ottoh yang tercatat dalam sejarah PWI Sulawesi Selatan. Ia memimpin PWI selama dua periode yaitu 2006-2010 dan 2010-2015. Salah satu maha karya yang berhasil dipersembahkan oleh Zulkifli Gani Ottoh selama menjadi Ketua PWI Sulsel adalah Masjid Wartawan yang tampak megah.

Selama bulan Ramadan, masjid ini dipenuhi oleh pengurus PWI dan warga setempat. Tentunya kita bertanya-tanya apa keunikan lain dari masjid ini. Keunikan yang penulis temui pada saat melaksanakan salat di sana yaitu begitu teraturnya sandal milik jemaah Masjid Wartawan Sulsel. Tidak tahu pasti apakah ini faktor sangat disiplinnya para jemaah di masjid ini atau karena ada yang mengaturnya.

Jokowi Diminta Lerai Konflik Ketua Pramuka dengan Menpora

Tak terlihat tempat sandal atau penitipan sandal seperti di masjid-masjid lain pada umumnya. Namun, ketika Anda ingin memasuki masjid ini, Anda akan dikejutkan oleh teraturnya sandal yang berjajar rapi. Tentunya ini merupakan pemandangan yang langka ketika melihat betapa teraturnya sandal yang sedemikian rapi tersebut. Maka secara tidak langsung Anda akan menyesuaikan diri dengan merapikan sandal milik Anda sendiri.

Selain itu, patut kita apresiasi bersama bahwa wartawan mempunyai atau mampu mendirikan masjid merupakan hal yang luar biasa. Dan sebagai warga negara dan umat Muslim, kita bangga dengan kepedulian wartawan terkait persoalan rumah ibadah seperti ini. (Tulisan ini dikirim oleh Abdul Rasyid Tunny, Makassar)

Bantuan untuk Pesantren Mirrozatul Lombok Barat
Ilustrasi.

Pergilah Dinda Cintaku

Maafkan aku yang terlalu berlebihan mencintaimu.

img_title
VIVA.co.id
26 Februari 2018