Daftar Pejabat yang Pernah Pesan Esemka, Ada Megawati

Sejumlah mobil pickup terparkir di halaman pabrik mobil Esemka di Sambi, Boyolal
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

VIVA – Tak hanya membuat produk mobil dengan merek asal Jepang dan Eropa, Indonesia juga memiliki merek lokal yang memproduksi berbagai macam jenis kendaraan, yakni Esemka. Awalnya, merek ini bahkan digadang-gadang menjadi mobil nasional.

Hadiri Buka Puasa Partai Golkar, Prabowo-Gibran Duduk Semeja dengan Airlangga

Kehadiran Esemka pertama kali mendapat sorotan masyarakat, karena Presiden Joko Widodo saat masih menjabat sebagai Wali Kota Solo, ikut mempromosikannya. Ia juga berencana, menggunakan mobil buatan anak bangsa itu sebagai kendaraan dinas.

Namun, dalam perjalanannya Esemka sempat menghilang dari pemberitaan. Hingga akhirnya pada September 2019, pabrik mereka di Boyolali, Jawa Tengah untuk pertama kalinya meluncurkan mobil pikap yang diberi nama Bima.

Prabowo Ingin Bentuk 'Executive Heavy" dengan Rangkul Semua Parpol, Kata Peneliti BRIN

Baca juga: Honda Bakal Luncurkan MegaPro Versi Murah

Tersedia dalam dua varian mesin, kendaraan tersebut tak lama kemudian jadi mobil operasional TNI Angkatan Udara dan Kementerian Pertahanan. Beberapa unit juga dipakai untuk mendukung aktivitas unit Sarana dan Prasarana Pemerintah Kota Semarang.

Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Sebelum model pikap, Esemka sempat dipamerkan dalam wujud sport utility vehicle dan pikap kabin ganda. Namun, hingga saat ini tidak ada kabar mengenai jadwal peluncurannya. Padahal, beberapa pejabat tertarik untuk memiliki mobil tersebut.

Berdasarkan rangkuman VIVA Otomotif, Jumat 25 Juni 2020, mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Ignasius Jonan adalah salah satu pejabat yang berminat meminang Esemka. Bahkan, ia akhirnya membeli pikap Bima dan disimpan di garasi berdampingan dengan mobil mewahnya.

Ignasius Jonan beli mobil Esemka Bima

Tokoh lain yang juga pernah mengungkapkan minat untuk membeli Esemka, yaitu mantan Presiden Megawati Soekarnoputri. Hal itu ia ungkapkan beberapa tahun lalu, ketika menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

“Saya bangga dengan produk sendiri. Rakyat tahu kalau saya pakai mobil Mercy, Jaguar, mereka tidak bangga. Jadi kenapa kita tidak bangga dengan produk nasional sendiri?” tuturnya kala itu.

Mantan Ketua DPR, Marzuki Alie dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo juga masuk dalam daftar pejabat yang tertarik menggunakan Esemka sebagai kendaraan harian. Begitu juga dengan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno dan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya