Pesan Tempat Parkir Via Online Sudah Ada di Jakarta

Smark Parking.
Sumber :
  • Twitter @SmarkParking

VIVA – Mencari tempat untuk parkir mobil di Jakarta saat ini tidak lagi mudah. Bahkan dari hasil survei Uber, sebanyak 60 persen pemilik mobil di Ibu Kota kesulitan mencari lahan parkir, dan butuh waktu 30 menit untuk mendapatkannya.

Pertama Dibuka Sejak Pandemi, Mal di Jakarta Masih Sepi Pengunjung

Menurut The Boston Consulting Group (BCG) yang membantu riset Uber dalam mencari tingkat efisien kepemilikan kendaraan pribadi di Asia, mencari lahan parkir di Jakarta itu sangat rumit. Berbeda dengan Singapura yang mempunyai aplikasi khusus untuk cari parkir di pusat perbelanjaan.

"Kami di Singapura sudah memiliki aplikasi khusus untuk mencari parkir. Agar orang tidak pusing harus mencari dahulu lahan parkir mobilnya. Pembayaran juga melalui aplikasi," ujar Partner and Managing Director BCG, Mariam Jaafar di Jakarta Pusat, Rabu 1 November 2017.

Sepinya Mal Grand Indonesia dan Pl Hari Pertama Buka Lagi

Menurutnya, jika teknologi ini diterapkan di seluruh wilayah Jakarta, akan lebih menghemat waktu. "Penggunaan aplikasi ini juga lebih memudahkan pemerintah dan swasta dalam pemetaan lahan parkir di suatu daerah," tuturnya.

Sebagai informasi, di Jakarta sudah ada satu tempat parkir berbasis aplikasi online, yakni di Grand Indonesia. Aplikasi bernama Smark Parking tersebut bisa digunakan untuk memesan tempat parkir di pusat perbelanjaan itu.

Ternyata Ini Sepatu Compass yang Bikin Orang Rela Antre Super Panjang

Lokasi parkir pengguna Smark Parking ada di lantai basement 1 East Mall Grand Indonesia. Syaratnya cukup mudah, unduh aplikasi dan isi saldo untuk pembayaran parkir.

Ada satu syarat yang harus dipatuhi pengguna aplikasi, yakni tiba di lokasi parkir maksimal satu jam usai melakukan pemesanan.

Capricorn Design hadir di Best Gifting Experience Mall Grand Indonesia

Best Gifting Experience! di Mall Grand Indonesia dengan Capricorn Design

Bekerja sama dengan Mall Grand Indonesia yang mengadakan event Joyeux Noel, Capricorn Design memberikan Best Gifting Experience untuk memeriahkan Natal dan holiday season

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2023