Ini Mobil Baru Daihatsu yang Meluncur di Awal 2018

Daihatsu Sirion terbaru
Sumber :
  • Paultan

VIVA – Sejumlah pabrikan kendaraan roda empat sudah mengatur strategi  menyambut tahun 2018. PT Astra Daihatsu Motor juga demikian. Saat ini, agen tunggal pemegang merek Daihatsu di Tanah Air itu sedang membuat ancang-ancang akan membawa produk barunya di segmen citycar.

Bocoran Daihatsu Sirion 2021, Siap Tantang Honda Brio RS

Direktur Pemasaran PT ADM, Amelia Tjandra, mengakui akan ada produk anyar yang dibawa pada awal tahun 2018, yaitu Sirion generasi terbaru. "Awal tahun nanti kita launching," kata Amelia saat berbincang di Jakarta.

Dia enggan menyebut apa saja yang akan berubah dari Sirion terbaru. Saat disinggung apakah akan mirip dengan Sirion versi Malaysia yaitu Perodua Myvi yang dirakit lokal di Malaysia, dia memilih menutup keran informasi rapat-rapat.

Sudah Ada di Indonesia, Rival Honda Brio Pakai Fitur Canggih

"Ya enggak tahu," ujar Amel tanpa menyebut apakah Sirion baru yang akan dipasarkan di Indonesia dengan di Malaysia sama.

Sekadar diketahui, Perodua Myvi merupakan mobil yang sepintas mirip dari sisi eksteriornya dengan Daihatsu Sirion di Indonesia. Namun ada beberapa perbedaan pada sisi interior termasuk kelengkapan fitur dan varian mesin.

Pesan Tertulis Suami untuk Istri saat Naik Mobil Bikin Terenyuh

Di pasar Negeri Jiran tersebut kabarnya ada tiga varian mesin, yakni 1.000, 1.300 dan 1.500cc dengan kode mesin 3SZ-VE. Mesin ini dilengkapi dengan transmisi manual lima-percepatan dan otomatis empat-percepatan. (one)

Kecelakaan di Jalan Lintas Sumatera, Bus Tabrak Mobil Terios sampai Ringsek

Viral Kecelakaan di Jalan Lintas Sumatera, Bus Tabrak Mobil Terios Sampai Ringsek

Media sosial dihebohkan dengan kecelakaan maut antara bus dan Daihatsu Terios di Jalan Lintas Sumatera Bungo, Jambi, Sumatera (Sumbar).

img_title
VIVA.co.id
24 April 2023