Wuling Confero S Dimodifikasi Ala Family Racing, Kece Juga

Wuling Confero S versi modifikasi yang dipajang di GIIAS 2019
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Mobil modifikasi menjadi pelengkap, di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019. Wuling Motor menjadi salah satu merek, yang menyajikan versi kece dari model Confero S.

Cuma Modal Rp100 Ribu Bisa Dapat Mobil Kustom di Kustomfest 2023

Senior Brand Manager Wuling Motors, Dian Asmahani mengatakan, pihaknya mengisi Hall 3 Gedung ICE, BSD, Tangerang, dengan beberapa produk yang sudah dimodifikasi.

"Kami pajang unit modifikasi, salah satunya Confero S ACT. Mobil ini bisa jadi inspirasi bagi konsumen, jika ingin melakukan modifikasi mobil Wuling yang sudah dimilikinya," kata Dian saat dihubungi VIVA, Kamis 25 Juli 2019.

Modifikasi Mobil Mulai Digandrungi Kembali di Indonesia

Lantas, seberapa kece Confero S bertransmisi semi otomatis itu setelah didandani?

Dari pengamatan VIVA, mobil segmen low multi purpose vehice tersebut dibalur cat warna hitam, dengan kombinasi garis merah di beberapa bagian bodi.

Insinyur Toyota Bisa Menangis Melihat Avanza Dibuat Seperti Ini

Menguatkan kesan sporty, ada tambahan body kit di bumper depan, samping, hingga ke bagian belakang. Lampu depan dan knalpot juga sudah terlihat sudah mengalami ubahan.

Pada bagian kaki, terlihat pelek berwarna putih merek Enkei tipe ES Tarmac diameter 16 inci, dan dilapisi ban Toyo R1R 205/55/R16.

Mobil tersebut dimodifikasi, dengan mengusung konsep family racing. Tampilan luarnya terlihat sporty, namun bagian dalamnya tetap nyaman, dengan kapasitas angkut tujuh orang penumpang. 

Jok mobil dilapisi bahan semi kulit warna hitam, dengan garis jahitan merah. Panel pintu, dasbor serta konsol tengah juga diberi motif karbon warna merah. (ang)

Wuling Confero S versi modifikasi yang dipajang di GIIAS 2019

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya