Lawan KLX150, Motor 'Garuk Tanah' Honda Kapan Meluncur?

Honda CRF150 2017.
Sumber :
  • Honda Powersports

VIVA.co.id – Tak lama lagi pasar motor trail segmen 150cc di Tanah Air akan kehadiran pendatang baru. PT Astra Honda Motor (AHM) berencana menghadirkan CRF150 untuk dapat bersaing dengan Kawasaki KLX150.

Pejabat Ini Bikin Baju Istrinya Sobek Karena Pakai Motor Trail

Sebelumnya Honda telah memamerkan CRF150 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, Agustus lalu. Namun yang ditampilkan Honda masih berstatus edisi purwarupa.

Kabar terbaru yang banyak dibicarakan media sosial adalah kemunculan CRF150 dalam satu acara komunitas trail. Apakah ini adalah pertanda kuat Honda akan segera meluncurkan motor garuk tanah dengan kapasitas mesin 150cc?

Tips Bersihkan Rantai Motor Trail yang Sering Dipakai Trabasan

Menanggapi hal tersebut, Direktur Pemasaran AHM, Thomas Wijaya enggan berkomentar banyak. Ia hanya mengatakan bila saat ini pihaknya masih mempelajari pasar.

"Kami saat ini masih mempelajari pasar," katanya singkat saat dihubungi VIVA.co.id, Kamis 28 September 2017.

Asyik, Beli Honda CB150X Dapat Promo Menarik

Saat disinggung apakah kemunculan CRF150 merupakan strategi Honda untuk lebih dulu memperkenalkannya ke hadapan komunitas, Thomas kembali menegaskan bila saat ini belum ada perkenalan terkait motornya tersebut.

"Belum memperkenalkan, demikian ya," katanya singkat. (ren)

KTM Duke 890 GP

Gagahnya KTM Duke 890 GP dengan Livery MotoGP

KTM kembali mengenalkan produk barunya yakni KTM Duke 890 GP, dengan dilengkapi livery tim KTM di MotoGP.

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2022