CRF150L Dibanderol Rp31 Jutaan, Ini Target 'Gila' Honda

Honda CRF150L.
Sumber :
  • AHM

VIVA – PT Astra Honda Motor melengkapi lini sepeda motor bermesin 150cc dengan meluncurkan produk baru motor trail CRF150L. Dan AHM tampaknya cukup pede motor ‘garuk tanah’ yang satu ini akan diterima masyarakat.

Pejabat Ini Bikin Baju Istrinya Sobek Karena Pakai Motor Trail

Hal itu terlihat dari target yang terbilang tinggi yang dipasang Honda untuk motor yang satu ini. Menurut Executive Vice President Director AHM, Johannes Loman, motor yang diproduksi putra bangsa ini juga akan dijual ke luar negeri.

“All New Honda CRF150L yang dirakit langsung oleh putra bangsa  hadir untuk menjawab kebutuhan ini," kata Loman di Serpong, Tangerang.

Tips Bersihkan Rantai Motor Trail yang Sering Dipakai Trabasan

Sementara itu, direktur marketing AHM, Thomas Wijaya mengatakan, dengan diproduksi lokal maka komponen lokal yang digunakan juga sudah cukup besar, yakni mencapai 98 persen.

Terkait target penjualan, kata Thomas, sampai dengan akhir tahun 2017, AHM menargetkan penjualan sebanyak 5 ribu unit. Sementara target per tahun depan diharapkan bisa menembus angka 35 ribu selama satu tahun penuh.

Asyik, Beli Honda CB150X Dapat Promo Menarik

"Kalau kita lihat dari data penjualan AISI itu sebulan 5.000 sampai 6.000 unit di trail 150. Nah, kami Honda menargetkan bisa menjual 3.000an unit sebulan (separuh dari total penjualan motor trail 150cc), jadi kalau dalam setahun ya bisa 35 ribu unit CRF150L ini," kata Thomas.

Diketahui Honda CRF150L menggendong mesin bensin berpendingin udara dengan kapasitas 150cc dan dikombinasikan transmisi manual lima percepatan. Motor ini hanya dijual dalam satu varian dengan banderol Rp31,8 juta on the road Jakarta.

KTM Duke 890 GP

Gagahnya KTM Duke 890 GP dengan Livery MotoGP

KTM kembali mengenalkan produk barunya yakni KTM Duke 890 GP, dengan dilengkapi livery tim KTM di MotoGP.

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2022