Motor Terlaris Yamaha di Indonesia Kini Bukan Mio, Tapi NMax

Berkendara sepeda motor
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andika Wahyu

VIVA – Sepanjang Oktober 2017, industri sepeda motor kembali menunjukkan peningkatan penjualan. Hal itu ditunjukkan melalui data penjualan Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia. Tercatat, memasuki bulan ke-10, penjualan motor mampu mengukuhkan angka 579.552 unit.

Wanita Berhijab Ini Naik Motor Jakarta-Aceh Selama 17 Hari

Angka itu naik enam persen dibanding bulan sebelumnya yang hanya mencapai 546.607 unit. Kenaikan penjualan secara domestik ditopang larisnya penjualan beberapa model motor. Dari angka tersebut, Yamaha berhasil menjual 129.636 unit sepanjang Oktober 2017. Sedangkan pada bulan September 2017, perusahaan berlambang 'garpu tala' ini hanya berhasil menjual 124.360 unit.

Untuk motor terlaris, kontribusi terbanyak disumbang skutik bongsor dengan kapasitas mesin 150cc, NMax. Sepanjang bulan Oktober 2017, NMax menyumbang penjualan sebanyak 34.788 unit. Di posisi kedua, ditempati Mio M3 125 CW dengan angka penjualan 32.608 unit, dan posisi ketiga yakni Aerox 155 dengan 15.229 unit.

Penasaran, Ada yang Baru pada Yamaha NMAX

Posisi selanjutnya, atau keempat, dipegang New Fino Premium FI dengan penjualan 10.414 unit. Kelima, ada MX King dengan penjualan 5.335 unit.

Motoposh Evo Deluxe.

Tampangnya Mirip Yamaha NMax, Motor Baru Ini Dijual Rp19 Jutaan

Pabrikan roda dua asal Filipina, Motoposh resmi meluncurkan motor matik baru yang menyerupai Yamaha NMax, yakni Motoposh Evo Deluxe 150.

img_title
VIVA.co.id
22 Februari 2022