Cara Pedagang Mobil Bekas Sulap Kaca yang Retak, Gak Perlu Ganti

Ilustrasi mobil bekas
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – VIVA - Membeli mobil bekas tentunya berbeda dengan yang baru keluar dari pabrik. Sebab, kondisi fisik luar dan dalam, mesin, maupun komponen lain tak akan sesempurna saat mobil keluar dari diler resmi.

Mobil Listrik BYD Harganya Lebih Murah dari Toyota Corolla Bekas

Meski demikian, para pedagang mobil bekas berusaha semaksimal mungkin untuk meyakini calon pembeli, bahwa kendaraan yang ditawarkan berstatus layak jalan, serta masih sesuai dengan spesifikasi pabrikannya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, perbaikan atau sekadar perawatan harus dilakukan, sebelum mobil yang ditawarkan mejeng di ruang pamer milik pedagang. Perbaikan pada kendaraan bekas pakai pun beragam, salah satunya retakan pada bagian kaca.

Jelang Lebaran akan Digelar Cuci Gudang Mobil Bekas

Ya, kaca mobil bekas yang retak ringan dengan berbagai alasan, tak melulu harus diganti baru. Kaca tersebut bisa disulap kembali, hingga kondisi retakannya bisa kembali mulus dan terlihat tanpa cela.

Baca juga: Beredar Desain Eksterior HR-V Terbaru, Lebih Macho

Tips Membeli Mobil Bekas yang Aman dan Nyaman

Pemilik JPM Auto Detailing Jana Saputra mengatakan, kaca yang retaknya tidak terlalu besar bisa dihilangkan dengan cara suntik dengan bahan khusus. Cara tersebut dapat mencegah agar daerah yang retak sekitar bolongan kaca tidak melebar.

Kaca mobil yang berlubang akibat ditembak menggunakan airsoft gun.

Jasa yang ditawarkan, kata dia, lebih sering dimanfaatkan oleh pedagang mobil bekas, dibandingkan pengguna pribadi. Sebab, cara ini cukup ampuh untuk memangkas biaya, lantara kaca mobil yang mengalami kerusakan ringan itu tak perlu diganti baru.

"Waktu pengerjaannya Cuma tiga jam, dan biayanya mulai dari Rp350 ribu sampai Rp500 ribuan tergantung diameter retak atau bolongnya,” ujarnya dikutip dari 100KPJ, Rabu 8 Juli 2020.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya