Ini Spesifikasi Moge yang Dikendarai Jokowi ke Pembukaan Asian Games

'Presiden Jokowi' naik motor Paspampres.
Sumber :
  • INASGOC

VIVA – Gelaran olahraga Asian Games 2018 resmi dibuka, Sabtu malam 18 Agustus 2018. Pembukaan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo dan disiarkan secara langsung oleh beberapa televisi nasional.

Jokowi Sempat Malu karena Indonesia Belum Jadi Anggota Penuh FATF

Menurut pantauan VIVA dari siaran ANTV, sebelum tiba di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sebuah video yang berisi perjalanan Jokowi dari Istana menuju GBK ditayangkan dalam siaran tersebut.

Dalam video yang dibuat untuk menghibur penonton itu, tampak rombongan terjebak kemacetan panjang, akibat banyaknya masyarakat yang hendak menyaksikan langsung acara pembukaan.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Tidak mau terlambat tiba di acara, Jokowi turun dari mobil Mercedes-Benz S600 Pullman Guard dan duduk di salah satu motor gede yang digunakan pengawalnya. Usai memasang helm, penggemar motor custom itu langsung tancap gas.

Dua moge Yamaha pengawal Jokowi.

Pemerintah Bakal Tambah Saham di Freeport Indonesia Jadi 61 Persen, Begini Penjelasan Tony Wenas

Guna menghindari kemacetan, ia sempat melewati jalan-jalan kecil yang padat penduduk. Sebelumnya, ia juga sempat melompati kerumunan massa dengan moge tersebut.

Tentu saja, aksi menegangkan tersebut tidak mungkin dilakukan sendiri oleh Jokowi. Semua aksi berbahaya dilakukan oleh orang terlatih, dan video dibuat semata demi memberi tayangan yang menarik.

Terkait motor yang digunakan, itu adalah Yamaha FZ1 Fazer yang biasa dikendarai Paspampres. Soal karakter, motor bergaya streetfighter ini dipilih untuk melakukan pengawalan Jokowi, lantaran mudah saat melintasi kota-kota besar di Indonesia, terlebih dengan tenaga besar dan perawatannya yang mudah.

Dibekali mesin empat-tak berkapasitas 998 cc DOHC Fuel Injection, tenaga yang dihasilkan mencapai 150 daya kuda dan torsi 106 Newton Meter.

Model ini diketahui masih menggunakan rantai penyalur tenaga dari mesin ke roda belakang dengan catatan konsumsi bahan bakar 6,72 liter per 100 kilometer. Untuk pasar global, Yamaha FZ1 Fazer dibanderol dengan harga US$10.290, atau setara Rp136 jutaan

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya