Serunya Jumpa Penggemar Gundala di Bogor

Jumpa penggemar film Gundala di Bogor, Jawa Barat
Sumber :
  • VIVA/Sumiyati

VIVA – Setelah hadir di Jakarta, para pemeran Gundala kembali mengadakan jumpa penggemar di Botani Square, Bogor, Minggu 4 Agustus 2019. Beberapa artis yang hadir yakni Abimana Aryasatya, Cecep Arif Rahman, Tara Basro, Asmara Abigail, Muzakki Ramdhan, Faris Fadjar, dan Dimas Danang.

Pukulan Pevita Pearce Sangat Keras, Randy Pangalila: Sampai Saya Mental

Dalam talkshow ini, semua hal mengenai Gundala diungkap. Selain itu, ada juga kuis-kuis seru, di mana para pengunjung bisa ikut menebak karakter Gundala. Dan tentunya yang tak kalah spesial, adalah cosplay Gundala yang bisa diajak foto bareng.

Gundala merupakan patriot pertama dalam Jagat Sinema Bumilangit, jalinan film-film tentang jagoan dan pendekar dari cergam Indonesia legendaris. Kembalinya karakter ciptaan Hasmi ke layar lebar ini, diharapkan dapat memperlihatkan ke generasi baru, bahwa Indonesia mempunyai karakter jagoan yang layak dibanggakan. 

Fakta Unik Kostum Sri Asih, Total Ada 8 Dipesan Langsung dari Amerika Serikat

Trailer film Gundala juga meraih tempat tersendiri di jagat Youtube. Sejak dua pekan peluncurannya, trailer tersebut sudah dilihat lebih dari tiga juta penonton. Komentar yang masuk juga positif, semuanya menanti adegan seperti yang dijanjikan dalam trailer

Film Gundala bercerita tentang Sancaka, yang hidup di jalanan sejak orangtuanya meninggalkan dirinya. Menjalani kehidupan yang berat, Sancaka bertahan hidup dengan memikirkan keselamatannya sendiri. 

Layaknya Marvel's ini 10 Superhero Indonesia yang terkenal

Ketika keadaan kota makin buruk dan ketidakadilan berkecamuk di seluruh negara, Sancaka harus memutuskan, apakah dia akan terus hidup menjaga dirinya sendiri atau bangkit menjadi pahlawan untuk mereka yang tertindas. Film dijadwalkan tayang pada 29 Agustus 2019.

Dimas Danang.

Bangkrut Ditipu Rekan Bisnis, Dimas Danang: Gue Terlalu Percaya Orang

Salah satu pemeran dalam film Gundala, Dimas Danang mengku mengalami kebangkrutan saat memulai bisns. Dia menjelaskan, kebangrutan tersebut akibat ia tak sepenuhnya paham

img_title
VIVA.co.id
30 November 2022