Ingin Anak Perempuan, Ustaz Solmed: Selama Istri Semangat

Ustaz Sholeh Mahmoed (Solmed)
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA – Sholeh Mahmoed Nasution alias Ustaz Solmed tengah berbahagia. Sang istri, April Jasmine, telah melahirkan bayi kembar berjenis kelamin laki-laki pada Jumat, 4 April 2018.

Ustaz Solmed Bikin Patokan Tarif Ceramah: Ada Banyak Pihak yang Manfaatkan Kepopuleran

Hari ini, Minggu, 6 Mei 2018, Ustaz Solmed beserta istri menggelar jumpa media di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat untuk mengumumkan nama bayi kembar mereka.

Aqil Mahmud Sibahwe dan Mahir Mahmud Syairozi adalah nama yang diberikan Ustad Solmed dan April. Seperti diketahui, sebelum anak kembarnya lahir, Ustad Solmez dan April telah dikaruniai anak laki-laki bernama, Sultan Mahmoed Qusyairi.

Punya Harta Berlimpah dan Rumah Mewah, Ustaz Solmed Ingin Poligami dari April Jasmine?

Lantas tak inginkah Ustaz Solmed memiliki anak perempuan?

"Selama dokternya masih semangat, hahaha selama April juga semangat, Insya Allah. Kemungkinan kalau sudah sesar sampai tiga kali mungkin sisa satu kali, ya. Masih mungkin satu. Ya, berharap satu itu kita coba perempuan, itu saja sih," kata pria berusia 34 tahun itu.

Mengenal PT TSI, Perusahaan Rokok Herbal yang Bikin Ustaz Solmed Kaya Raya

April Jasmine

Pasangan suami istri tersebut menyerahkan seluruhnya kepada Allah SWT perihal anak keempatnya. "Enggak tahu nih mau kembar lagi atau satu. Kalau satu berarti 4, finish dong 4, karena sudah enggak boleh lagi kalau sesar," katanya.

Doa dan harapan dipanjatkan kedua pasangan tersebut untuk ketiga buah hatinya itu. "Ya sebagai orangtua kami berharap agar anak kami ini menjadi anak-anak yang soleh, cerdas, manfaat hidupnya buat orang banyak, buat agama, bangsa dan untuk dirinya sendiri. Sehingga itulah kenapa dalam pemilihan nama kami sangat-sangat mempertimbangkan dan perlu istikharah. Karena di balik nama itu ada harapan yang kita panjatkan setiap kita memanggil." (mus) 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya