Begini Kondisi Psikis Ahmad Dhani di Dalam Penjara
- ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
VIVA – Telah mendekam di penjara sejak tiga hari lalu, Ahmad Dhani rupanya sama sekali tidak mengalami perubahan psikologis yang berarti. Hal itu diungkapkan pengacaranya, Hendarsam Marantoko saat menghadiri acara Soladaritas Ahmad Dhani, hari ini, Rabu, 30 Januari 2019 di Gedung DPP Partai Gerindra, kawasan Ragunan, Jakarta Selatan.
Rupanya, penahanan kliennya itu sempat diprediksi oleh dirinya dan juga Dhani. Karena kemungkinan tersebut, Dhani pun tidak merasa terkejut akan putusan hukuman penjara selama satu tahun enam bulan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
"Ya, pasti gini, secara psikologis hal ini sudah diperkirakan juga oleh Mas Dhani dan kita (pengacara), bahwa tentunya putusan cuma ada dua. Ada bersalah atau tidak bersalah," ujarnya.
"Kalau dia bersalah, ya ada dua jalannya, tetap tidak ditahan atau ditahan. Jadi ini bukan sesuatu yang mengagetkan buat kita di zaman-zaman rezim ini," lanjut Hendarsam.
Bahkan, Hendarsam mengatakan jika adaptasi Dhani dengan penghuni Rumah Tahanan (rutan) Cipinang berjalan dengan baik. Berbeda dengan kliennya yang lain, kekuatan Dhani menghadapi masalah hukum yang sedang membelitnya membuat Hendarsam merasa sangat terkesan dengan sosok pentolan band Dewa19 tersebut.
"Adaptasinya berjalan dengan baik. Malah sama sekali saya tidak melihat ada perbedaan frekuensi, dari sikap, dari kesehatan, dari raut muka, semuanya biasa-biasa banget. Jadi itu yang buat saya terkesan dengan Mas Dhani," kata dia.
Banyak penghuni rutan yang mendukung Dhani, Hendarsam mengatakan jika hal itu yang membuat Dhani merasa seperti di rumahnya sendiri.
"Dia berinteraksi dengan baik sama teman-teman sesama penghuni. Pendukungnya ternyata banyak banget Mas Dhani. Mungkin 80-90 persen pendukung Mas Dhani semua. Masuk (penjara) langsung dikerubutin segala macam. Jadi ya mungkin dia merasa seperti di rumah ya," ujarnya.
