Dengan Lirih, 'Anak' Tony Stark: Tolong Jangan Bully Aku

Lexi Rabe dan Robert Downey Jr.
Sumber :
  • Instagram/lexi_rabe

VIVA – Lexi Rabe, aktris cilik yang memerankan Morgan Stark, putri Tony Stark dalam film Avengers: Endgame, meminta orang-orang untuk tidak merundung dia dan keluarganya. Lewat akun Instagram yang dikelola orangtuanya, Lexi mengatakan, dia hanya bocah 7 tahun biasa.

HBO Rilis Trailer Terbaru Serial Spionase The Sympathizer, Robert Downey Jr Jadi Sosok Antagonis

"Hai, aku Lexi Rabe dan aku hanya anak kecil 7 tahun. Sesekali aku membuat kekacauan jadi mama dan papaku menasihatiku, percayalah," kata Lexi dalam video tersebut.

Dia menambahkan, jika ada yang melihat dirinya bertingkah bodoh, mohon maklum, karena dia masih anak-anak. Lexi meminta untuk tidak melakukan bullying terhadap keluarganya.

Serial HBO Terbaru The Sympathizer, Mata-mata Keturunan Prancis-Vietnam di Tengah Medan Perang

"Tolong jangan bully keluargaku atau aku. Love you 3.000," katanya mengakhiri video.

Dalam keterangan video tersebut, orangtua Lexi menjelaskan bahwa Lexi beberapa kali mengalami bullying. Orangtua Lexi khawatir, bullying terhadap anaknya itu membuat aktris cilik itu takut keluar rumah atau bertemu orang-orang.

Gagal, Robert Downey Jr Dipastikan Tidak Jadi Kembali ke MCU Sebagai Iron Man

"Tolong, simpan opini kalian sendiri agar Lexi bisa tumbuh berkembang di dunia yang bebas ini. Dia hanya manusia biasa dan hanya anak-anak. Kami menasihatinya, memberinya waktu untuk untuk merenung, tapi tidak di depan publik," tulis orangtua Lexi.

Dia juga menjelaskan tentang bagaimana mendidik Lexi dengan memberinya aturan dan kebebasan dalam bersikap agar dia belajar bertanggung jawab. Orangtua Lexi juga menyinggung bahwa sesekali, ada kalanya Lexi mengalami hari yang buruk.

"Jika kalian meminta tanda tangan, kami hampir selalu mengiyakan. Jika kami kebetulan sedang mengalami hari yang buruk mungkin kami akan kesulitan. Kami tidak sempurna," tulisnya lagi. (mar)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya