Cerita Ifan Seventeen Didatangi Almarhumah Istri Lewat Mimpi

Ifan Seventeen.
Sumber :
  • VIVA/Nuvola Gloria

VIVA – Ifan Seventeen tak akan pernah melupakan kejadian yang membuatnya trauma, yakni tsunami Anyer pada 22 Desember 2018 lalu. Bencana tersebut menewaskan para personel band Seventeen dan istrinya, Dylan.

Saat itu Ifan berada di titik terendah dalam hidupnya. Ia terpuruk karena semua orang tercintanya meninggal dunia. Dia panik, sedih, menangis, kehilangan dan berjanji tak akan ada yang bisa menggantikan posisi teman-temannya.

Ifan diketahui baru saja menggelar tahlilan di kawasan Tebet, Jakarta hari Minggu malam, 22 Desember 2019 untuk mengenang satu tahun pasca peristiwa tsunami Anyer.

"Hari ini memang tepat 22 Desember, di mana tahun lalu (kejadian tsunami Anyer). Sekarang aku dan anak-anak manajemen yang tersisa mengadakan tahlilan dalam rangka mengenang 1 tahun itu yang menimpa kami," ucapnya usai acara di lokasi.

Tak terasa, satu tahun begitu cepat berlalu. Sang vokalis bersuara merdu ini mengenang apa saja yang dia lakukan beberapa jam sebelum kejadian terjadi.

"Mungkin karena kejadian ini cukup berat, jadi enggak bakal bisa lupa. Secara mental, aku harus kuat dan balik secara normal. Ya, proses waktu lah. Udah setahun tapi ya mungkin karena satu tahun hari ini, dari tadi pagi aku banyak flashback aja," kata Ifan Seventeen.

Bagi Ifan, tak ada yang bisa menggantikan posisi rekan satu band-nya yang telah tiada. Begitu juga dengan almarhumah istri tercinta, yang masih sering hadir di dalam mimpinya.

"Dalam satu tahun ini memang rutin pengajian, mendoakan para almarhum dan almarhumah. Ada sih beberapa (mimpi) yang menurutku menarik ya, baik Dylan atau anak-anak band. Menurutku, penuh arti ya dan mengobati rasa kangen,” ucap Ifan.

Gempa Bumi Taiwan Picu Tsunami, Bagaimana Dampaknya ke Indonesia

Ia lantas bercerita soal mimpi terakhirnya bersama sang istri. Ternyata Ifan mimpi sedang jalan-jalan dengan almarhumah Dylan.

“Terakhir mimpi jalan-jalan karena dia (Dylan) suka traveling. Dia jalan di samping aku, enggak ngomong. Lihatin aku, senyum aja. Itu udah cukup menyenangkan,” tutup Ifan Seventeen.

Taiwan Dilanda Gempa M 7,4, Terbesar dalam 25 Tahun Terakhir
Gunung Ruang di Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara, terpantau diselimuti awan kabut dari atas KM Bimasena yang digunakan oleh Tim Kantor SAR Manado mengevakuasi warga setempat, Rabu, 18 April 2024.

BMKG Sebut Erupsi Gunung Ruang di Sulut Berpotensi Tsunami: Ada Catatan Sejarahnya

BMKG mengingatkan warga agar mewaspadai potensi terjadinya tsunami akibat erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Kabupaten Sitaro, Sulut

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024