Dul Jaelani Beberkan Suara Hati Lewat 'Cakrawala'

Dul Jaelani.
Sumber :
  • instagram.com/duljaelani

VIVA – Buah tak jauh dari pohonnya, ungkapan itu sangat tepat diberikan pada anak ketiga dari pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianti. Dul Jaelani kembali menyuguhkan karya melalui single solo berjudul Cakrawala yang dibuat berdasarkan suara hatinya.

Ngobrol Seru Bareng Jebung di IG Live VIVA Hari Ini, Catat Jamnya!

"Ketika saya bikin lagu Cakrawala, itu 99 persen lagu yang tulus terlahir dari jiwa saya sendiri, saya tidak berpikir untuk jualan dan lain-lain yang berhubungan dengan komersialisme. Saya pure ingin mengekspresikan suara hati saya dan jati diri saya yang sesungguhnya," ujar Dul dikutip dari rilis yang diterima VIVA, Selasa 20 Maret 2018.

Menurut Dul, Cakrawala menjadi titik awalnya menyuarakan hatinya dalam menggapai impian. Ia menerangkan, proses tersebut dicapainya melalui banyaknya keraguan yang ada di hatinya.

Diva Indonesia, Rossa Lagi-lagi Kepincut Daun Muda

"Bisa digambarkan seperti orang yang sedang mendaki gunung untuk meraih puncak abadi. Dan juga mengekspresikan keresahan-keresahan yang ada dalam perjalanan hidup tersebut. Tentu, lagu ini menggambarkan kondisi saya sekarang,"  tuturnya.

Salah satu lirik mendalam dari Cakrawala yang disukai oleh Dul yakni ‘Cakrawala memanggil tubuhku tuk meraih kemenangan abadi’. Dikatakannya, lirik tersebut seakan membantunya untuk meraih cita-citanya.

Menuju Halal, Dul Jaelani Sebut Ibunda Tissa Calon Mamah

"Dan saya merasa itu benar-benar terjadi kepada saya dan pastinya semua manusia hidup hanya untuk meraih kemenangan hakiki. Jadi itu membuat saya termotivasi untuk terus berjuang," kata dia.

Cakrawala memiliki genre Grunge atau alternatif Rock 90an dengan ramuan psychedelic dan synthesizer (Pad) yang lebih kekinian. 

Brigitta

Lagu Gita, Cita dan Harapan, Jadi Pembuka Karya Brigitta di 2022

Sebuah lagu ceria bertajuk Gita, Cita dan Harapan, menjadi pembuka karya Brigitta di tahun 2022. 

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2022