Konser Ari Lasso Sukses Membius Penumpang KM Kelud

Konser Ari Lasso
Sumber :
  • Viva.co.id/Beno

VIVA – PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) menggelar dinner dan konser musik bersama Ari Lasso dalam tajuk Rhythm of The Sea di KM Kelud. Dalam konser mini yang digelar satu jam lebih itu, Ari Lasso sukses membius para penggemarnya.

Seberapa Penting Perencanaan Event Dilaksanakan?

Membuka konser dengan lagu Mengejar Matahari dan Arti Cinta, Ari mengajak para penggemarnya di KM Kelud itu untuk menyanyi.

"Suasana kali ini membuat kita semakin paham makna cinta sesungguhnya," ucap Ari yang mengenakan blazer hitam.

Ulang Tahun, Ari Lasso Unggah Pesan Haru Sebelum Kemoterapi

Lalu, lagu Penjaga Hati dilantunkan Ari untuk menghangatkan suasana konser. Dia pun berterima kasih kepada pihak penyelenggara yang memilihnya menjadi tamu spesial.

Konser Ari Lasso

Ari Lasso Idap Kanker Limfoma, Begini Kondisi Terkininya

"Terimakasih kepada PT Pelni memberikan kesempatan kepada saya. Karena ini sangat spesial saya bisa konser di tengah laut," ucap Ari.

Konser pun berlanjut. Ari sukses membawakan hitnya lagu Elang, Badai Pasti Berlalu, Perbedaan, Misteri Ilahi dan Hampa.

"Lagu Misteri Ilahi ini seperti hidup saya. 26 tahun saya menyanyi akhirnya bisa menyanyi di kapal di atas laut. Ini luar biasa sekali," ucap Ari.

Sementara itu, Direktur Utama PT Pelni, Insan Purwarisya L. Tobing kepada VIVA mengatakan konser mini bertajuk Rhythm of The Sea adalah bentuk pelayanan baru kepada para penumpang KM Kelud.

"Ini merupakan inovasi Pelni sebagai BUMN transportasi untuk meningkatkan layanannya. Ada konser mini yang unik," ucapnya.

Ari Lasso mengapresiasi inovasi yang ditunjukkan oleh PT Pelni dalam upaya memajukan perusahaan dan menumbuhkan minat masyarakat untuk menikmati pelayaran. 

"Saya sangat memuji dalam kegiatan ini, apalagi saya diberi kesempatan untuk tampil full tim. Jadi pengalaman saya bisa konser di tengah laut," ujar Ari.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya