5 Drama Buat yang Susah Move On dari Drakor Fenomenal Sky Castle

Sky Castle
Sumber :
  • JTBC

VIVA – Sky Castle menutup kisahnya dengan rating tinggi pada awal Februari 2019 lalu. Drama yang tayang di TV jaringan JTBC ini meraih rating 23,78 persen berdasarkan statistik yang dirilis Nielsen Korea.

Sempat Ditunda, Ini Sinopsis Kill Heel yang Tayang Malam Ini

Angka tersebut lebih tinggi 0,56 persen dari episode 19. Pencapaian ini bahkan jadi sejarah rating penonton paling tinggi di antara tayangan drama dan nondrama TV jaringan di Korea. Rating Sky Castle bahkan mengalahkan Goblin, drama populer di tahun 2017.

Sky Castle menceritakan tentang lima keluarga terpandang yang tinggal di sebuah lingkungan elite di Korea. Para orangtua terobsesi menyekolahkan anak-anaknya ke kampus paling top seantero negeri, Seoul National University.

Drama Thirty-Nine Gak Tayang Minggu Depan, Ini Alasannya

Tak hanya menceritakan bagaimana hubungan orangtua dan anak, serta para pelajar yang dipaksa untuk belajar dengan keras, Sky Castle juga punya konflik-konflik mengharukan hingga menegangkan. Drama ini memang menarik, karena diisi karakter-karakter kuat dan pemain yang berhasil membawakannya.

Jika sudah menyelesaikan drama 20 episode ini, berikut beberapa drama Korea serupa yang bisa membantu kamu move on dari Sky Castle.

10 Drama Korea Bikin Nangis, Siapin Tisu Kalau Mau Nonton

1. Reply series

Serial Reply yang tayang di tvN jadi favorit dalam beberapa tahun terakhir. Mulai dari Reply 1997, Reply 1994, hingga Reply 1988. Nostalgia masa lalu dan kekuatan hubungan para karakternya membuat drama Reply selalu menarik. Reply 1988 adalah yang paling kuat mengangkat hubungan keluarga dan tetangga dalam ceritanya. Drama ini penuh momen manis dan mengharukan antar sahabat juga orangtua dan anak.

2. School series

Serial School di Korea juga termasuk favorit jika ingin drama berlatar kehidupan sekolah. Drama ini biasanya mengungkap bagaimana problematika remaja-remaja SMA di Korea. Seperti Reply, aktor dan aktris yang bermain di School biasanya makin bersinar setelah drama berakhir. School 2013 dan 2017 menarik untuk dinikmati.

3. Dream High

Dream High juga bisa jadi tontonan untuk kamu yang suka drama remaja dan keluarga. Namun drama ini lebih fokus pada sekolah musik untuk mereka yang suka menyanyi dan menari. Drama di tahun 2011 ini melejitkan nama Suzy, IU, Taecyeon, Kim Soo Hyun sebagai artis peran.

4. Master of Study

Seperti Sky Castle, Master of Study juga mengangkat bagaimana para pelajar di Korea berusaha keras belajar di masa-masa sekolah menengah atas. Jika Sky Castle lebih banyak bercerita dari sudut pandang orangtua, Master of Study lebih fokus pada para pelajarnya.

5. The Heirs

The Heirs yang bertabur bintang, seperti Lee Min Ho, Park Shin Hye, Kim Woo Bin, Kang Ha Neul, dan lain-lain ini juga bisa jadi tontonan kamu. Meski lebih banyak mengangkat romantisme antara si kaya dan si miskin, namun drama ini juga punya banyak karakter dengan latar belakang keluarga elite.

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya