Beranda Login
img_title

Maimun Zubair

agamawan
28 Oktober 1928
s/d
6 Agustus 2019
img_title img_title
Lahir dari keluarga kiai, Maimun Zubair menjadi kiai kharismatik. Tak hanya diakui di kalangan NU dan PPP, tapi oleh semua umat dan anak bangsa.

Kiai Haji Maimun Zubair atau sering dipanggil Mbah Moen lahir di Rembang, Jawa Tengah, 28 Oktober 1928 dari pasangan Zubair Dahlan dan Mahmudah. Ayahnya adalah seorang kiai besar di daerahnya.

Sejak kecil Maimun Zubair dididik dalam lingkungan nilai-nilai agama yang kuat. Tak hanya itu, ia juga belajar secara khusus ilmu agama kepada ayahnya sendiri hingga usia remaja.

Setelah itu, pada usia 21 tahun, ia menuntut ilmu-ilmu agama di Mekah, Arab Saudi pada 1949. Di sana, ia berguru dengan ulama-ulama dunia dengan beragam ilmu. Mulai ilmu fikih, ushul fikih, ilmu Alquran, ilmu hadits, dan ilmu agama lainnya.

Pulang dari sana, Maimun Zubar menujukkan kerendahan hatinya dengan tetap belajar kepada kiai-kiai besar NU di Tanah Jawa. Ia berguru kepada kiai di Pesantren di Lirboyo, juga kepada kiai-kiai berpengaruh di Rembang, Demak, Cirebon, hingga Tuban.

Memiliki ilmu dan sikap akhlak yang mulia, Maimun Zubair memimpin Pondok Pesantren Al-Anwar, Sarang, Rembang, Jawa Tengah pada 1967 saat usianya menginjak 39 tahun.

Selain sibuk di dunia pesantren, Maimun Zubair juga terjun ke dunia politik. Ia menjadi anggota DPRD Kabupaten Rembang pada 1971-1978. Dua tahun kemudian, ia menjadi anggota MPR RI dari  Jateng periode 1987-1999.

Karena keilmuan dan akhlaknya, ia juga menjadi Ketua Syuriah PW NU Jawa Tengah. Kedekatannya dengan orang-orang NU, ia didaulat untuk menjadi Ketua Majelis Syariah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada 2004.

Sikapnya yang moderat membuat umat dan politikus merasa teduh meskipun adanya perbedaan pandangan politik. Di tengah suhu politik Indonesia masih panas, ia dipanggil Sang Khalik di Mekah pada usia 90 tahun.

Maimun Zubair wafat saat menjalani rangkaian ibadah haji pada 6 Agustus 2019. Setelah jenazahnya disalatkan di Masjidil Haram, ia dimakamkan di pemakaman Ma'la, Mekah, Arab Saudi.(DN) (Foto/Website/NU)

Berita Terkait
Dimakamkan di Mekah, Viral Jenazah Ulama Indonesia Kyai Maimun Zubair Masih Utuh

Dimakamkan di Mekah, Viral Jenazah Ulama Indonesia Kyai Maimun Zubair Masih Utuh

Trending

3 Oktober 2023
Plt Ketua Umum PPP Ungkap Wasiat Politik Mendiang Maimun Zubair soal Kiai dan Santri

Plt Ketua Umum PPP Ungkap Wasiat Politik Mendiang Maimun Zubair soal Kiai dan Santri

Politik

8 Agustus 2023
Sowan ke Ponpes Keluarga Mbah Moen di Cirebon, Ini Isi Obrolan Ganjar dengan Ulama-Santri

Sowan ke Ponpes Keluarga Mbah Moen di Cirebon, Ini Isi Obrolan Ganjar dengan Ulama-Santri

Nasional

1 Agustus 2023
Top Trending: Heboh Mobil TNI Dikemudikan 3 Pemuda, Pedagang Sate Didatangi Kuntilanak

Top Trending: Heboh Mobil TNI Dikemudikan 3 Pemuda, Pedagang Sate Didatangi Kuntilanak

Trending

25 Juli 2023
Empat Tahun Dikebumikan di Ma'la, Jenazah KH Maimun Zubair Masih Utuh

Empat Tahun Dikebumikan di Ma'la, Jenazah KH Maimun Zubair Masih Utuh

Trending

24 Juli 2023
Gus Yasin Pilih Kamis Pahing Daftar Caleg DPD RI: Saya Ikuti Ajaran Mbah Moen

Gus Yasin Pilih Kamis Pahing Daftar Caleg DPD RI: Saya Ikuti Ajaran Mbah Moen

Politik

11 Mei 2023
Menantu Mbah Moen Doakan Ganjar Jadi Pemimpin Masa Depan

Menantu Mbah Moen Doakan Ganjar Jadi Pemimpin Masa Depan

Politik

12 Februari 2023
Beredar Video Ceramah KH Maimun Zubair Sindir Kiai Poligami

Beredar Video Ceramah KH Maimun Zubair Sindir Kiai Poligami

Trending

22 September 2022
Santri Diminta Teladani Mbah Moen dalam Mencintai NKRI

Santri Diminta Teladani Mbah Moen dalam Mencintai NKRI

Edukasi

13 Januari 2022
Peringati Haul ke-2 Mbah Moen, PPP Berharap Pandemi Segera Berakhir

Peringati Haul ke-2 Mbah Moen, PPP Berharap Pandemi Segera Berakhir

Nasional

17 Juli 2021
Haul ke-2 Mbah Moen, Para Santri Siap Lanjutkan Perjuangan

Haul ke-2 Mbah Moen, Para Santri Siap Lanjutkan Perjuangan

Nasional

16 Juli 2021
Putra Mbah Moen Minta Abu Janda Tetap Dihukum Meski Minta Maaf

Putra Mbah Moen Minta Abu Janda Tetap Dihukum Meski Minta Maaf

Nasional

9 Februari 2021
Jenazah Gus Kamil Langsung Dimakamkan dengan Protokol COVID-19

Jenazah Gus Kamil Langsung Dimakamkan dengan Protokol COVID-19

Nasional

13 Juli 2020
Gus Kamil,  Putra Mbah Moen Meninggal Dunia Akibat Corona

Gus Kamil, Putra Mbah Moen Meninggal Dunia Akibat Corona

Nasional

13 Juli 2020
Kader PPP Usul KH Maimun Zubair Jadi Pahlawan Nasional

Kader PPP Usul KH Maimun Zubair Jadi Pahlawan Nasional

Politik

17 Agustus 2019
Ini Wasiat Terakhir Mbah Moen untuk PPP

Ini Wasiat Terakhir Mbah Moen untuk PPP

Politik

16 Agustus 2019
Habib Novel 'Ceraikan' Instagram, Gara-gara Habib Rizieq dan Mbah Moen

Habib Novel 'Ceraikan' Instagram, Gara-gara Habib Rizieq dan Mbah Moen

Digilife

13 Agustus 2019
Sampaikan Terima Kasih, Keluarga Mbah Moen Temui Amirul Hajj

Sampaikan Terima Kasih, Keluarga Mbah Moen Temui Amirul Hajj

Nasional

10 Agustus 2019
Sampaikan Terima Kasih, Keluarga Mbah Moen Temui Amirul Hajj

Sampaikan Terima Kasih, Keluarga Mbah Moen Temui Amirul Hajj

Kabar Haji

10 Agustus 2019
Joy Ramadhan, Penghina Mbah Maimun Zubair Ditangkap

Joy Ramadhan, Penghina Mbah Maimun Zubair Ditangkap

Nasional

10 Agustus 2019
Share :