Logo timesindonesia

Seru, Wali Kota Kediri Saksikan Pertandingan Bola Voli Proliga 2019

Suasana pertandingan bola voli dalam gelaran Proliga Final Four 2019 di GOR Jayabaya Kota Kediri, Jumat (8/2/2019). (Foto: Cas/TIMES Indonesia)
Suasana pertandingan bola voli dalam gelaran Proliga Final Four 2019 di GOR Jayabaya Kota Kediri, Jumat (8/2/2019). (Foto: Cas/TIMES Indonesia)
Sumber :
  • timesindonesia

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar menyaksikan langsung pertandingan bola voli dalam gelaran Proliga Final Four 2019 di GOR Jayabaya Kota Kediri, Jumat (8/2/2019). Ini pertama kalinya Kota Kediri terpilih sebagai tuan rumah.

Menanggapi gelaran Proliga Final Four 2019, Abdullah Abu Bakar berpesan kepada seluruh atlet untuk berjuang mencetak prestasi terbaik.

“Untuk semua atlet yang berlaga selamat bertanding, kerahkan segala daya upaya, junjung tinggi sportivitas dan persembahkan capaian prestasi yang terbaik,” pesannya.

Selain itu, wali kota muda yang akrab disapa Mas Abu ini juga berharap Kota Kediri sukses dalam menyelenggarakan Final Four Proliga 2019. “Sukses untuk penyelenggaraan Proliga Final Four 2019. Makin berprestasi semua atlet yang berlaga dan sukses voli Indonesia,” ucapnya.

Sementara untuk pertandingan hari pertama Proliga  Final Four 2019, BNI 46 harus takluk dari Jakarta Pertamina Energy dengan skor 3-0 (25-18, 25-23, dan 25-15).Di tim putri ke dua yang mempertemukan Jakarta Popsivo Polwan kalahkan Bank BJB, dengan skor tipis 3-2 (19-25, 25-19, 25-20, 19-20, 15-9).

Sementara pada pertandingan di tim putra yang mempertemukan tim Jakarta BNI 46 melawan Surabaya Bhayangkara Samator dimenangkan oleh Jakarta BNI 46 dengan skor 1-3  (26-24, 12-25, 18-25, 24-24). Sedangkan di pertandingan tim putra lainnya Bank Sumselbabel kalahkan juara putaran pertama Jakarta Pertamina energi dengan skor telak 3-0 (25-21, 25-14, 26-24). (*)