Lionel Messi Kini Punya 6 Sepatu Emas

Lionel Messi saat sedang memamerkan gelar Sepatu Emas yang kelima.
Sumber :
  • instagram.com/fcbarcelona/

VIVA – Pemain bintang dari klub Barcelona, Lionel Messi, mendapatkan kembali penghargaan Golden Shoe 2018/2019. Penghargaan kali ini merupakan sepatu emas ke-6 yang berhasil disematkan kepadanya.

Berkah Ramadhan untuk Ramadhan Sananta, Jumlah Golnya Lampaui Lionel Messi!

Dilansir melalui Bleacher Report, Kamis, 17 Oktober 2019, selain sepatu emas ke-6, ini merupakan penghargaan Golden Shoe yang didapatnya 3 kali berturut-turut. Penghargaan ini didapatnya berkat keberhasilannya mencetak 36 gol dalam 34 kali pertandingan musim lalu.

Messi memang selalu menjadi bintang, bahkan dalam setiap pertandingan liga yang diikutinya. Dia juga telah membawa Barca untuk mempertahankan titel juara La Liga.

Hasil Lengkap: Timnas Jerman Bekuk Prancis, Inter Miami Dibantai Tanpa Lionel Messi

Penghargaan Golden Shoe 2018/2019 dihelat di Barcelona, tepatnya di Antiga Fabrica Estrella Damm. Keluarganya juga hadir dalam perhelatan itu, bahkan anaknya yang memberikan langsung penghargaan itu dan diserahkan ke sang ayah.

“Tanpa teman-teman satu tim, saya tidak akan bisa mencetak gol satupun. Penghargaan ini untuk semua orang, penghargaan untuk semua tim,” ujarnya.

Cristiano Ronaldo Dicoret dari Timnas Portugal Jelang Hadapi Swedia

Pria warga negara Argentina itu memang bukan sekali dua kali mendapatkan sepatu emas. Penghargaan Golden Shoe pertama yang didapatnya yakni ketika 2009/2010 dengan 34 gol. Yang kedua di periode 2011/2012 sebanyak 50 gol, lalu di 2012/2013 sekitar 46 gol. 

Tiga penghargaan berturut-turut didapatnya pada 2016/2017 dengan 37 gol, 2017/2018 sekitar 34 gol, dan tahun ini.

Dengan enam sepatu emas, itu berarti Messi memiliki penghargaan Golden Shoe lebih banyak dibanding Ronaldo. Hanya selisih 2 penghargaan.

Duel Timnas Argentina vs Kosta Rika

Lionel Messi Absen, Timnas Argentina Bantai Kosta Rika

Timnas Argentina masih terlalu tangguh untuk Timnas Kosta Rika. Meski tampil tanpa Lionel Messi yang cedera, juara Piala Dunia 2022 ini masih mampu memetik kemenangan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024