Waduh, Marc Marquez Harus Jalani Operasi Bahu Kanan Lagi

Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez
Sumber :
  • Instagram/@marcmarquez93

VIVA – Selama dua tahun berturut-turut, juara dunia delapan kali MotoGP, Marc Marquez menjalani operasi bahu kanannya. Saat uji coba di sirkuit Jerez beberapa waktu lalu, bahu kanan Marquez mengalami dislokasi karena terjatuh.

Gagal Naik Podium di Qatar, Marc Marquez Siap Ngebut di Mandalika

Dikutip dari Crash.net, Kamis 5 Desember 2019, Marquez diketahui mampu melanjutkan tes motor di Jerez dan ia tetap tampil dengan sangat baik, bahkan mencatat waktu tercepat.

Marquez sudah menjalani operasi bahu kanannya pada Rabu 27 November 2019 lalu, di rumah sakit Universitari Dexeus-Quiron, Barcelona. Namun, operasi harus kembali dilakukan dalam waktu dekat. Marquez menjalani operasi yang sama dengan bahu kirinya, pada akhir 2018.

MotoGP Mandalika, Jokowi dan Marc Marquez Cs Bakal Geber Motor Bareng

Marquez menyebutkan, ia ingin menikmati liburan musim dingin yang menyenangkan, karena sudah melewati tahun 2019 ini dengan sangat baik.

"Saya ingin memiliki liburan yang menyenangkan, dan menikmati sedikit waktu tenang setelah melewati 2019 yang sangat hebat. Tetapi, sekarang adalah saatnya yang tepat untuk menjalani operasi bahu kanan," katanya.

Pol Espargaro: Honda Bukan Cuma Marc Marquez!

Tahun lalu, Marquez menjalani operasi bahu kirinya setelah tes musim di Jerez, karena sering mengalami dislokasi. Pembalap asal Spanyol ini tidak begitu fit, ketika akan memulai tes musim di Sepang dua bulan kemudian.

Marc Marquez menjadi pembalap MotoGP ketiga yang menjalani operasi bahu sejak Oktober, setelah Takaaki Nakagami (LCR Honda) dan Miguel Oliveira (Tech3 KTM). Tes musim 2020 di Sepang, Malaysia akan dimulai pada 7 Februari 2020 mendatang.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez di MotoGP Jepang

Marc Marquez Buka Peluang Cabut dari Honda

Marc Marquez menjadi juara dunia MotoGP terakhir kali pada 2019. Ketika itu dia memenangkan gelar juara untuk keempat kali secara beruntun bersama Repsol Honda.

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2023