Valentino Rossi Enggan Bertindak Ceroboh

Pembalap Tim Monster Yamaha, Valentino Rossi
Sumber :
  • Instagram/@valeyellow46

VIVA – Pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi membeberkan alasan dia tidak bisa menjadi juara pada MotoGP Amerika Serikat di Circuit of the Americas, Senin 15 April 2019 dini hari WIB. Dia sudah puas menempati urutan kedua di bawah andalan Suzuki Ecstar, Alex Rins.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

Rossi sempat jadi pimpinan lomba ketika pembalap Repsol Honda, Marc Marquez terjatuh dan tidak bisa lanjut balapan. Tapi, Rins dengan agresif mampu mencuri posisi terdepan.

Bagi Rossi, menempati urutan kedua di MotoGP Amerika adalah keuntungan. Karena dengan begitu dia mendapatkan 20 poin yang penting untuk menjaga kans perebutan gelar juara musim ini.

Dia mengatakan sempat menekan nafsu untuk habis-habisan mengejar Rins. Tapi, bisa jadi akibatnya akan buruk, misalnya terjatuh dan tak bisa melanjutkan lomba.

"Saya sudah kuat dan memacu kendaraan dengan baik di lap terakhir, tetapi saya tidak ingin melakukannya terlalu gila karena 20 poin sangat penting untuk perebutan gelar juara yang masih sangat terbuka," ujar Rossi, dikutip dari laman resmi Yamaha MotoGP.

Setim dengan Pembalap Indonesia Sean Gelael di WEC 2024, Begini Pengakuan Valentino Rossi

Pembalap berjuluk The Doctor itu merasa motor Yamaha musim ini lebih baik dibanding sebelumnya. Dia percaya diri ke depannya bisa terus bersaing di barisan terdepan.

"Itu terlihat seperti kami sudah lebih bagus tahun ini, dan yang penting kami bisa terus bertarung di depan dalam beberapa balapan musim ini," kata Rossi.

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Maverick Vinales menjadi pemenang dalam MotoGP Amerika, Senin 15 April 2024 dini hari WIB. Pembalap Aprilia itu pun berhasil menorehkan rekor yang tak pernah diraih Rossi

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024