Habisi Gadis Jepang, Greysia/Apriyani Lolos Semifinal Taiwan Open 2019

Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Greysia Polii/Apriyani Rahayu lolos ke semifinal Chinese Taipei 2019 atau Taiwan Open 2019 usai mengalahkan andalan Jepang, Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata.

Penampakan GOR Banthong yang Ingin Dijual Mantan Mertua Kurnia Meiga untuk Biaya Pengobatan

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Taipei Arena, Taipei Taiwan, Chinese Taipei, Jumat 6 September 2019, unggulan pertama turnamen BWF Super 300 itu tampil perkasa.

Bayangkan saja, mereka hanya membutuhkan waktu 43 menit untuk menghabisi perlawanan Ayako/Yukiko dan berlangsung cuma dalam dua game dengan poin 21-14 dan 21-16.

Momen Fuji dan Fadly Faisal Menang Tanding Badminton, Kompak dan Kocak Banget!

Terlihat jelas memang perbedaan kualitas antara kedua pasangan, Greysia/Apriyani yang berstatus ranking 5 dunia tampil menguasai pertandingan. Ayako/Yukiko yang cuma bermodal ranking 16 dunia dibuat kocar-kacir dengan gempuran Greysia/Apriyani.

Dengan kemenangan ini, maka tinggal Indonesia kian mendekati tahta juara ganda putri Taiwan Open 2019. Greysia/Apriyani cukup memenangkan dua pertandingan tersisa untuk jadi juara.

Fuji Antusias Bakal Tanding Badminton, Ada Thariq Halilintar hingga Fadly Faisal

Di semifinal nanti mereka akan berhadapan dengan pemenang laga antara Jongkolphan Kittitharakul/Rawinda Prajongjai dengan Nami Matusuyama/Chiharu Shida.

Baca: Kekalahan Menyakitkan Gregoria Mariska di Taiwan Open 2019

Maestro bulutangkis Indonesia, Rudy Hartono.

Meet Rudy Hartono, the Indonesian Badminton Maestro

Indonesia has a lot of talented athlete, one is Rudy Hartono. He is a badminton legend who has made his country proud by winning the most All England trophies.

img_title
VIVA.co.id
20 Maret 2024