Tekuk Singapura, Timnas Indonesia Makin Tampil Memikat

Selebrasi gol timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Tren kemenangan tim nasional Indonesia berlanjut di laga penyisihan Grup B SEA Games 2019. Evan Dimas cs mampu meraih poin penuh keduanya usai menekuk Singapura 2-0, Kamis malam 28 November 2019 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina.

Persebaya Putus Kontrak Gelandang Timnas Singapura

Hasil ini tentunya sangat positif dan menjadikan ekpektasi kepada skuat besutan Indra Sjafri makin menggebu setelah di laga pembuka mampu menjungkalkan Thailand dengan skor serupa, 2-0 pada Selasa 26 November 2019 lalu.

Menurunkan komposisi pemain yang serupa dengan laga perdananya, Indra Sjafri membidik kemenangan kedua demi mempermulus laju menuju semifinal.

Vietnam Puncaki Klasemen Grup B SEA Games 2023 Usai Gasak Singapura 3-1

Pertandingan pun berjalan imbang dengan alur serangan silih berganti coba dibangun kedua tim. Permainan cepat dengan memaksimalkan determinasi dan penetrasi kedua sayap andalan, serangan Indonesia masih kerap bisa dipatahkan Singapura.

Tak gentar dengan serangan skuat Garuda, Singapura berupaya menerapkan penguasaan bola dengan sentuhan cepat dari lini tengah mereka.

Hasil Lengkap Sepakbola: Timnas Portugal Pesta Gol, Inggris dan Italia Gemilang

Menit 16, kiper Indonesia Nadeo Argawinata mendapat ancaman saat tendangan bebas Lionel yang mengarah ke sudut gawang berhasil dihalau penjaga gawang klub Borneo FC itu.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga babak pertama, skor imbang kacamata masih bertahan untuk mengantar kedua kubu turun minum menuju ruang ganti.

Masuk babak kedua, Indonesia pun mengambil inisiatif serangan di awal laga. Sejumlah pemain pengganti pun mulai masuk seperti Alexander Djin menggantikan Firza Andika dan Rahamat Irianto menggantikan Evan Dimas.

Gol pembuka yang dinantikan Indonesia tercipta di menit 64 saat bomber Osvaldo Haay mengatasi tekanan Irfan Fandi saat menerima umpan jauh sebelum menuntaskan serangan dengan sebuah tembakan keras yang gagal dihentikan. Indonesia 1-0 Singapura.

Osvaldo rupanya menjelma sebagai mimpi buruk Singapura saat aksinya kembali merepotkan pertahanan lawan dan kerjasama dengan Asnawi Bahar sukses melahirkan gol kedua menit 74 dengan sontekan akuratnya. Indonesia perbesar keunggulan 2-0.

Jelang menit menit akhir pertandingan, sempat terjadi sebuah insiden yang melibatkan Egy Maulana Vikri dengan pemain Singapura nomor punggung 15, Shah.

Sampai waktu 90 menit plus injury time berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan Indonesia tetap bertahan untuk membawa skuat Merah Putih mengantongi poin 6 dari dua laga dan berada di posisi kedua klasemen sementara Grup B di bawah Vietnam.

Susunan Pemain:
Indonesia U-23:
Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Andy Setyo, Bagas Adi Nugroho, Firza Andika; Syahrian Abimanyu, Zulfiandi, Evan Dimas Darmono; Egy Maulana Vikri, Muhammad Rafli, Saddil Ramdani.

Singapura U-23: Muhammad Zharfan Rohaizad; Ryhan Stewart, Lionel Tan, Jacob Mahler, Ikhsan Fandi, Muhammad Faris, Muhammad Syahrul, Hami Syahin, Muhammad Naqiuddin, Irfan Fandi, Tajeli.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya