Percasi Gelar Turnamen Catur untuk Pecandu Narkoba

Ilustrasi catur
Sumber :
VIVAnews
GGI 2015: Ajang Pertarungan Pegolf Muda
- Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) menyelenggarakan Turnamen Catur Antar Residen (sebutan bagi pengguna narkoba yang sedang direhabilitasi).

Perlu Terobosan Baru untuk Angkat Prestasi Indonesia
 
Atlet Indonesia Torehkan Rekor di APG 2015
Turnamen ini sekaligus untuk memperingati Hari Anti Narkotika Internasional. Ketua Umum PB Percasi, Hashim Djojohadikusumo, berharap permainan catur dapat melatih daya tahan dan mengembangkan kemampuan berfikir para residen.
 

“Kami melihat peluang dan potensi yang besar untuk menggunakan olahraga catur sebagai salah satu upaya ikut mengatasi masalah penyalahgunaan narkotika, baik upaya kuratif maupun upaya preventif,” kata Hashim Djojohadikusumo.


PB Percasi selama 2 tahun terakhir terus berusaha untuk memberikan kontribusi memerangi penggunaan narkotika. Hashim yakin catur bisa menjadi salah satu cara membangun generasi muda yang memiliki karakter kuat dan tidak mudah terpengaruh dari godaan untuk menggunakan narkotika.

 

Kepala Balai Besar Rehabilitasi BNN, Yunis Farida, berharap kerjasama ini akan terus berlanjut dan bahkan dapat mendorong keterlibatan pihak lain. "Sehingga Indonesia akan berhasil mencegah kejahatan narkotika," katanya.


Turnamen Catur Antar Residen yang diikuti 107 peserta ini diselenggarakan di Lido, Sukabumi, sejak awal pekan ini dibagi menjadi dua kategori lomba, perorangan dan grup. Untuk kategori perseorangan dimenangi oleh Andre Sembiring dan juara grup diraih oleh Grup Umum B. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya