Bola Voli Proliga

Sengit, Surabaya Bhayangkara Kalahkan Palembang Bank Sumsel

Jakarta BNI Taplus vs Surabaya Bhayangkara Samator
Sumber :
  • VIVA.co.id/Riki Ilham Rafles

VIVA – Surabaya Bhayangkara Samator mengalahkan Palembang Bank Sumsel pada lanjuta Proliga 2018 seri pertama putaran pertama. Surabaya Bhayangkara menang 3-2 dari Palembang Bank Sumsel, di GOR UNY, Minggu 21 Januari 2018. 

Satu Laga Pekan Ketujuh Proliga 2022 Ditunda Karena COVID-19

Surabaya Bhayangkara Samator berhasil unggul di set pertama atas Palembang 25-18. Set kedua menjadi milik Palembang dengan angka 23-25. 

Di set ketiga Surabaya Bhayangkara Samator menang telak dengan skor 25-9. Set keempat, Surabaya Bhayangakara Samator kembali lengah dan harus mengakui Palembang Bank Sumsel 20-25. 

2 Laga Proliga Hari Ini Ditunda Akibat COVID-19

Pada set penentuan, pertandimgan lebih seru. Kejar-mengejar poin terjadi pada set kelima ini. 

Surabaya Bhayangkara Samator unggul dengan skor tipis 15-13.

Klasemen Sementara Proliga 2022 Jelang Pekan Terakhir Putaran I

“Meski menang masih harus banyak evaluasi. Banyak poin cuma-cuma yang diberikan kepada lawan,” kata pelatih Surabaya Bhayangkara Samator Ibarsjah Djanu Tjahyono.

Poin-poin terbuang tersebut sangat merugikan tim Surabaya Bhayangkara Samator. Setidaknya ada 15 poin diberikan cuma-cuma kepada lawan pada set kedua. 

Sementara, Pelatih dari Palembang Bank Sumsel Samsul Jais mengatakan, meski kalah namun bangga terhadap permainan yang disajikan oleh para pemain asuhannya. Sebab, lawannya memang sangat kuat dan permainannya sangat rapi. 

“ini batu sekali main, kami tetap bangga dan akan memperbaiki di permainan selanjutnya di Batam,” kata dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya