Sajian Hiburan Seru Meriahkan Final Indonesia Open 2017

Sajian hiburan di final Indonesia Open
Sumber :
  • VIVA.co.id/Donny Adhiyasa

VIVA.co.id – Perhelatan ajang BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017 hari ini telah mencapai puncaknya. Sebanyak lima sektor bulutangkis akan menyajikan partai final, Minggu 18 Juni 2017 di Plenary Hall JCC, Senayan, Jakarta.

Kento Momota Announces His Resignation from Badminton

Tak cuma menggelar laga pamungkas dari lima sektor yang digelar, nantinya area venue juga akan dimeriahkan sejumlah pertunjukan menarik lainnya. Jika pada semifinal kemarin musisi Isyana Sarasvati dan Netral telah tampil, kini giliran Maliq D'Essential akan menghibur publik JCC yang hadir.

Band yang melejit dengan tembang "Untitled" dan "Terdiam" ini siap mengguncang semaraknya suporter Merah Putih pada pukul 14.00 WIB, sebelum rangkaian laga final dihelat pada pukul 15.00 WIB.

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

Sajian hiburan di final Indonesia Open

Sajian hiburan di final Indonesia Open

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Selain Maliq, akan unjuk gigi pula kelompok paduan suara The Resonanz yang siap mendendangkan tembang-tembang pembangkit semangat penonton seperti "Garuda di Dadaku", "Bendera" dan "Kebyar-kebyar". 

Di luar arena pertandingan, tetap akan diramaikan dengan berlangsungnya sesi Meet n Greet dengan para pebulutangkis top serta games menarik yang menawarkan sejumlah hadiah.

Tak lupa, aksi para maskot badut BIO yang juga akan beraksi menari dan bergaya akrobat di hadapan para pengunjung yang menantikan laga andalan Merah Putih, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir bertarung merebut gelar ganda campuran Indonesia Open 2017 di akhir rangkaian partai final. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya