Minus Kevin/Marcus, PBSI Andalkan Skuat Utama ke French Open

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Sumber :
  • PP PBSI

VIVA – Skuat Merah Putih dipastikan harus kehilangan pilar andalan ganda putra pada ajang French Open Super Series 2017 pekan ini. Duet Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon terpaksa mundur, disebabkan Marcus mengalami cedera bahu kanan usai gelaran Denmark Open Super Series Premier 2017 pekan lalu.

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Nyeri di bahu kanan membuat Marcus tak dapat mengerahkan kekuatan maksimal pada smash yang menjadi senjata utamanya sebagai penggebuk. Cedera ini Marcus derita saat laga semifinal melawan rekan pelatnas mereka, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi.

Hal ini juga yang menjadi salah satu penyebab kekalahan ganda ranking satu dunia tersebut dari duo China, Zhang Nan/Liu Cheng di laga final dengan skor tipis, 16-21, 24-22 dan 19-21.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Setelah berdiskusi dengan pelatih Aryono Miranat yang mendampingi di Odense, Kevin/Marcus akhirnya memutuskan untuk mundur di turnamen selanjutnya.

“Kevin/Marcus batal main di French Open 2017, kalau dipaksakan takutnya hasilnya tidak maksimal. Lebih baik stop tanding dulu,” jelas Aryono, dilansir rilis resmi PBSI.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

“Cederanya di bahu kanan, sebetulnya tidak parah sih. Cuma terasa sedikit ngilu kalau smash. Mundur untuk menjaga supaya tidak jadi parah,” tambahnya.

French Open Super Series Premier 2017 akan berlangsung pada 24-29 Oktober 2017 di arena Stade Pierre de Coubertin, Paris. Dalam gelaran tersebut, Indonesia mengirimkan sejumlah penggawa terbaiknya.

Mereka adalah; Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Praveen Jordan/Debby Susanto, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran), Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Hanna Ramadini, Dinar Dyah Ayustine (tunggal putri) dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya