Tegur Pengendara, Suara Petugas Wanita Ini Bikin Gagal Fokus

Pengendara melanggar lalu lintas.
Sumber :
  • Instagram/infobandungkota

VIVA – Tertib lalu lintas menjadi salah satu faktor keselamatan di jalan raya. Angka kecelakaan lalu lintas setiap tahun semakin memprihatinkan dan salah satu penyebab utamanya adalah tidak tertib lalu lintas.

5 Pelanggaran Jadi Target Operasi Zebra Jaya 2020

Bagi pengendara sepeda motor, helm menjadi salah satu perlengkapan yang wajib digunakan. Penumpang sepeda motor pun tidak boleh melebihi muatan, itu bisa berbahaya. Pada video yang diunggah akun infobandungkota dari @atcs.kotabandung ini terekam pengendara motor yang melanggar lalu lintas.

Berlokasi di persimpangan cikutra, Bandung, kamera CCTV dinas perhubungan (dishub) merekam pengendara motor yang melanggar lalu lintas. Tidak hanya menggunakan helm, pengendara itu juga bonceng dua penumpang.

Polda Metro Gelar Operasi Zebra, 3 Pelanggaran Ini Jadi Sasaran Tilang

Pengendara melanggar lalu lintas.

Petugas wanita yang melihat itu langsung bicara lewat pengeras suara di persimpangan tersebut:

Sepekan Razia, 15.472 Pengendara di Jakarta Ditilang

Selamat sore, selamat datang di simpang cikutra, untuk kendaraan roda dua dari arah widyatama, silahkan tidak untuk melanjutkan perjalanan Anda, karena berbahaya untuk diri Anda sendiri dan pengguna jalan lainnya.

Silahkan untuk putar arah, Anda yang bertiga, tidak menggunakan helm, dan berboncengan melebihi muatan, silahkan, putar arah kang, tidak mengobrol kang, silahkan putar arah, didorong saja motornya, silahkan putar arah kang..

Ikuti instruksi dari kami, silahkan kang putar arah,. semuanya,..tidak dadah dadahhh akang... silahkan putar arah,,,

Suara petugas wanita itu membuat beberapa netizen salah fokus. "Nu ngomong na lemah lembut sii jadi ngalonyeng si eta na", tulis salah satu komentar Netizen. "Haha geulis boa eta nu ngomong na", sambung komentar lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya